Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

4 Bagian Tubuh Ini Punya Fungsi Penting yang jarang Diketahui


Ada beberapa bagian tubuh manusia dianggap janggal keberadaanya. Sebut saja Tulang ekor hingga Amandel di tenggorokan yang membuat banyak orang awam bertanya-tanya tentang fungsinya.

Awalnya mungkin mengira aneh bahkan tak peduli sama sekali tentang keberadaanya. Tapi, fungsi kedua organ yang disebut tadi juga ada. Nah berikut ini ada fungsi penting dari organ-organ tubuh yang dianggap janggal keberadaanya.

1. Tulang Ekor

Apa yang terpikir jika menyebut tulang ekor manusia? pasti kebanyakan orang akan berpikir tentang teori tulang ekor yang berasal dari evolusi manusia dari waktu ke waktu. Dan mengira bahwa manusia berevolusi dari hewan. 

Percaya hal tersebut boleh saja, namun yang pasti itu sebuah teori barat yang kepastiannya masih diragukan. Nah hal yang terpikirkan selanjutnya mungkin fungsi dari organ ini. Ya, ternyata tulang ekor juga memiliki fungsi penting bagi tubuh manusia yakni berfungsi menyeimbangkan beban tubuh saat bergerak dan fungsi yang berhungungan langsung dengan organ usus.

2. Usus buntu

Usus buntu juga termasuk organ tubuh yang keberadaanya dianggap janggal. Tapi ternyata usus buntu memiliki fungsi sangat penting bagi tubuh manusia. Usus buntu berfungsi sebagai wadah seperti inkubator bakteri baik untuk tubuh.

3. Puting pada laki-laki

Nah, ini merupakan bagian tubuh yang paling dianggap aneh oleh kebanyakan orang, baik pria maupun wanita. Puting pada lelaki sebenarnya ada karena proses pertumbuhan saat dalam kandungan. Saat masih berbentuk embrio, embrio laki-laki maupun perempuan masing masing memiliki rupa yang sama termasuk kedua puting di dadanya. 

Perbedaannya, embrio laki-laki akan di pengaruhi kromoson Y dan Hormon Testoteron pada periode setelah embrio sehingga dada pada pria tak akan berkembang seperti wanita namun tetap memiliki puting. Lalu apa fungsi dari puting laki-laki? Fungsinya adalah melindungi organ jantung dan paru-paru serta sebagai tempat terkonsentrasinya banyak ujung saraf dari tubuh.

4. Amandel

Amandel terletak dirongga tenggorokan, biasanya bagian ini dianggap aneh dan sering menyusahkan sebab amandel bisa membesar atau sakit karena hal tertentu. Tapi amnadel merupakan bagian tubuh yang amat penting keberdaanya. Fungsinya adalah untuk memfilter berbagai zat infeksi kedalam tubuh.